Kisah Inspiratif : Jangan Pernah Berhenti Untuk Berbuat Kebaikan Kapanpun dan Dimanapun Januari 13, 2015
Posted by prasetyo676 in General, Story.Tags: George C. Boldt, Inspiratif, Kisah, WALDORF-ASTORIA HOTEL
19 comments
Prast 676 – Salam penuh semangat brother dan sister, semoga sehat dan lancar beraktifitas.
Sejenak lepas dari hingar-bingar berita dunia otomotif, kali ini kita akan menyimak kisah inspiratif yang mungkin dapat membuka pikiran kita untuk selalu berbuat kebaikan dimananpun berada. Selain itu, kisah ini sekaligus sebagai bahan introspeksi khususnya bagi diri pribadi saya. Yup, kisah ini dishare oleh salah satu sobat saya, Mas Agus di group WhatsApp KAGAMA Mesin 01 (Keluarga Alumni Gadjah Mada Teknik Mesin Angkatan 2001).
Langsung saja, berikut ini kisahnya :
Suatu malam di suatu kota di Philadelphia, USA, sepasang suami-istri sepuh masuk ke sebuah hotel kecil. Mereka bertanya kepada resepsionis di situ…
Lelaki tua : Apakah masih ada kamar untuk kami berdua …?
Resepsionis : Maaf sekali Pak, kamar kami penuh semua dan kebetulan di kota ini sedang ada 3 events besar, sehingga semua hotel penuh …
Lelaki tua : Oooh, baiklah kalau begitu …
Resepsionis : Tetapi saya tidak mungkin menolak Bapak & Ibu serta menyuruh pergi di tengah malam begini sementara di luar hujan badai… Kalau berkenan, bapak dan ibu boleh menginap di kamar saya. Segera saya akan membereskan kamar saya…
Lelaki tua & Istrinya : … (mengangguk tanda setuju) Terima kasih anak muda… Thank you, young man!
🙏
Data AISI Penjualan Sepeda Motor Tahun 2014 – Honda Semakin Dominan, Kawasaki dan TVS Naik Januari 12, 2015
Posted by prasetyo676 in General, Honda, Kawasaki, Suzuki, Yamaha.Tags: 2014, AISI, Data, Honda, Kawasaki, Market Share, Motor, penjualan, Suzuki, TVS, Yamaha
22 comments
Prast 676 – Salam penuh semangat brother dan sister, semoga sehat dan lancar beraktifitas.
Tahun 2014 telah kita lalui, kini saatnya berkonsentrasi dalam menghadapi tantangan baru pada tahun 2015 ini. Namun, ada hal yang perlu diketahui, khususnya bagi para pecinta otomotif roda dua. Yup, mengenai rapport penjualan masing-masing pabrikan.
Seperti telah kita ketahui bersama, para pabrikan sepeda motor di Indonesia tergabung dalam Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI). Apabila kita lihat di website resminya (klik di sini), terdapat 6 pabrikan yang tergabung dalam AISI, yaitu Honda, Yamaha, Suzuki, Kawasaki, TVS dan Kanzen (Sudah vakum). Karena pabrikan Kanzen sudah vakum, maka tinggal menyisakan 5 pabrikan yang aktif.
Total penjualan dari 5 pabrikan tersebut pada tahun 2014 adalah 7,908,941 unit. Atau naik sebesar 1.77% dibandingkan tahun 2013.
Untuk detailnya dapat dilihat pada tabel di bawah ini (dari motor.otomotifnet ) :
Berdasarkan tabel tersebut, dapat kita jabarkan satu persatu tiap pabrikan berdasarkan urutan jumlah total penjualan.
1. Honda
Pabrikan berlambang sayap mengepak ini menempati podium pertama dengan jumlah 5,055,510 unit, terdapat kenaikan sebesar 7.54% apabila dibandingkan dengan tahun 2013 yang berjumlah 4,700,871 unit. Honda semakin kokoh menegaskan dominasinya dengan penguasaan pasar sebesar 63.92%. Nampaknya amunisi Honda di tahun 2014 cukup berhasil dan efektif merebut hati konsumen. Selamat buat Honda (AHM) atas prestasinya.
Spyshot lagi : Wow Ini Motor Sport Terbaru Honda atau Apa ya? Januari 11, 2015
Posted by prasetyo676 in Honda, Modifications, Modifikasi.Tags: Hayabusa, Honda, Modifikasi, NSR, Scoopy, Spyshot
25 comments
Prast 676 – Salam penuh semangat brother dan sister, semoga sehat dan lancar beraktifitas.
Dalam beberapa hari terakhir ini, dunia blogsphere dibajiri oleh spyshot dari pabrikan Honda dan Yamaha. Yup, Honda Vario 150, Yamaha Soul GT 125 Blue Core, X Max, dan Jupiter MX King 150.
Beberapa diantaranya sudah dibahas pada artikel sebelumnya. Silahkan simak artikel-artikel tersebut di bagian arsip.
Oh iya, selain itu, sempat juga terdapat sosok motor sport misterius yang dijumpai oleh sobat saya di derah Cikarang (klik di sini).
Nah, kali ini ada spyshot yang tidak kalah menghebohkan…
Yup, sesosok motor berpenampilan sport berlabur livery Repsol, layaknya RC213V tunggangan Marc Marquez di MotoGP.
Tapi, tunggu sebentar… loh kok ada yg aneh ya…?
Keanehan bukan terletak pada mono armnya, melainkan buntutnya itu lho, kok punya Honda Scoopy ya..
Ternyata motor tersebut merupakan sebuah motor modifikasi. Tidak jelas mengenai detail motor tersebut. Namun kalau kita perhatikan, merupakan perpaduan skutik dan motor sport full fairing.
Ide modifikasinya benar-benar kreatif dan out of the box.
Eh iya, buntut Honda Scoopy kalau kita perhatikan memang ada kemiripan dengan Hyperbike Suzuki Hayabusa ya..
Jadi tema modifnya sepertinya penggabungan antara Honda Scoopy dan NSR150SP, sehingga malah menghasilkan sosok motor unik layaknya Hyperbike Hayabusa.
Yo wis lah, sekedar buat intermezzo aja ya mas bro dan mbak sist..
Spyshot kiriman dari “Mbah Darmo” ini terbukti cukup bikin saya tersenyum – senyum saat mengetik artikel ini. hehehe… 🙂
So, gimana pendapat sobat sekalian? Sebutan apa yang cocok buat motor hasil modifikasi di atas? Silahkan share di kolom komentar.
(Prast)
E-mail : prasetyo676@gmail.com
Spyshot Lagi : Yamaha Jupiter MX King 150 Sudah Mulai Ditest di Indonesia Januari 11, 2015
Posted by prasetyo676 in Yamaha.Tags: 150, Bebek Super, Exciter, Jupier, MX King, Spyshot, Yamaha
14 comments
Prast 676 – Salam penuhsemangat brother dan sister, semoga sehat dan lancar beraktifitas.
Tahun 2015 baru menginjak minggu ke dua, namun spyshot motor-motor baru mulai bertebaran. Yup, dimulai dengan Honda Vario 150, next Yamaha SoulGT 125 Blue Core, Yamaha X-Max, dan kini yang terbaru adalah Yamaha Jupiter MX King 150 (Yamaha Exciter di Vietnam). Yup, saat blog walking ke warung WakJoo (klik di sini), terdapat spyshot Yamaha Jupiter MX King 150.
Kalau kita melihat kondisi lingkungan sekitarnya, sekaligus pelat nomor kendaraan di sekitarnya, bisa dipastikan bahwa itu berada di Indonesia. Untuk lokasi detailnya tidak disebutkan secara detail.
Eh iya, pada spyshot tersebut terdapat juga sosok Big Scooter pada sebelah kiri sang Jupiter MX King 150. Yamaha sepertinya mulai serius juga untuk berkompetisi di kelas matic premium.
Balik lagi ke pembahasan awal, dengan tertangkapnya penampakan Jupiter MX King 150 yang sudah menjalani uji jalan di Indonesia ini, semakin memperkuat bahwa sang bebek super akan dipasarkan di sini. Yup, menyusul negara Vietnam yang lebih dulu memperkenalkan Exciter 150 nya. Dengan tampilan body yang agresif, mesin 150 cc, kaki-kaki kekar, mampukah sang bebek super dari Yamaha ini meladeni Satria FU secara performa dan penjualan? Yah, kita lihat saja nanti. Gimana mas bro, mbak sist, pendapatnya mengenai sosok bebek super dari Yamaha ini? Silahkan share di kolom komentar.
(Prast)
E-mail : prasetyo676@gmail.com
Penampakan Gamblang Next Yamaha Soul GT 125 Blue Core Januari 11, 2015
Posted by prasetyo676 in Honda, Yamaha.Tags: 125, Blue Core, Honda, Soul GT, Vario, Yamaha
29 comments
Prast 676 – Salam penuh semangat brother dan sister, semoga sehat dan lancar beraktifitas.
Bersumber dari warung wak Haji Taufik TMCBlog di sini, gamblang sudah penampakan next Yamaha Soul GT 125 Blue Core, detail berbagai sisi sudah terkuak. Mulai dari penampakan full dari bagian depan, headlamp, batok setang, smart lock pada rem belakang, stop lamp, sampai penampakan full dari bagian samping.
Pada artikel sebelumnya sudah kita bahas mengenai penampakan skutik Yamaha di daerah Tambun yang berhasil dijepret fotonya oleh mas bro Alfian (Spyshot Lagi : Sosok Skutik Yamaha Terjepret di Tambun, Sang Penantang Honda Vario 150 Kah?) bentuknya memang identik dengan next Yamaha Soul GT 125 Blue Core.
Jadi Yamaha sepertinya masih mengandalkan mesin 125 cc untuk bertarung pada kelas skutik medium. Sebagai informasi, sang rival abadinya (Hondal sudah melengkapi lini skutiknya mulai dari kelas 110 cc, 125 cc, 150 cc, hingga kelas premium (PCX).
Yamaha mungkin masih menyimpan beberapa amunisinya, sehingga untuk tahap awal, sang next Soul GT 125 Blue Core inilah yang akan membuka pertarungan di pasar skutik pada tahun 2015 ini.
Kembali lagi ke topik awal, tentang penampakan gamblang sang next Yamaha Soul GT 125 Blue Core. Yup, garis desain sang skutik masih belum keluar dari pendahulunya.
Bagian headlamp agak ngumpet, layaknya style muscle car Amerika.
Bentuk lekukannya mengingatkan kita pada bagian muka helm yang biasa digunakan oleh pasukan Romawi. 🙂
Penampakan headlamp yang rada ngumpet gitu, bikin tampilannya terlihat garang kalau dilihat dari depan.
Lampu sein yang berdimensi cukup besar menempel pada kiri-kanan sayapnya. Aksen hitam doff pun disematkan pada bagian atas dan sekeliling headlamp, serta pada areal sayapnya. Hal tersebut memperkuat kesan maskulin sang skutik.
Pada areal belakang tampak stop lamp berbentuk segi lima diapit oleh lampu sein bermika bening. Untuk bagian spatbor belakangnya masih mencirikan keluarga Mio series.
Beralih ke bagian kaki-kaki, untuk roda depan masih menggunakan ukuran ban 70/90-14.
Sedangkan untuk roda belakang sudah lebih gambot dengan menggunakan ban berukuran 100/70-14.
Dengan berbekal mesin 125 cc Blue Core serta desain baru, akankah skutik Yamaha ini mampu mengusik klan Vario?
Kita lihat saja nanti. Gimana pendapat sobat mengenai desain next Yamaha Soul GT 125 Blue Core ini, sudah sesuai ekspektasi atau belum? Silahkan share di kolom komentar.
(Prast)
E-mail : prasetyo676@gmail.com
Wow : Ferrari 458 Ini Dibiarkan Teronggok Berdebu Tak Terurus di Parkiran Januari 11, 2015
Posted by prasetyo676 in Car, Ferrari.Tags: F458, Ferrari, Supercar
33 comments
Prast 676 – Salam penuh semangat brother dan sister, semoga sehat dan lancar beraktifitas.
Ferrari merupakan sebuah merk prestisius yang senantiasa memproduksi supercar nan eksotis. Bahkan beberapa tipe klasiknya masuk ke dalam jajaran mobil dengan harga pelelangan termahal di dunia. Ingat Ferrari selalu ingat warna merah dan penampilan yang sangat sporty dan berdesain ajiib..
Namun, ternyata kondisi mobil Ferrari tidak selamanya dirawat oleh pemiliknya. Yup, seperti dilansir oleh Carnewschina, terdapat sebuah mobil Ferrari yang teronggok tak terurus di parkiran bawah tanah sebuah gedung yang terletak di daerah Chengdu, Shicuan.
Keadaan supercar kebanggaan Italia itu sungguh sangat mengenaskan, sekujur body mobil bahkan sampai kacanya tertutup debu yang sangat tebal. Terdapat tulisan-tulisan huruf kanji pada bagian yang diselimuti debutersebut..
Selain itu, kondisi ban pun telah kempis. Benar-benar mengenaskan..
Belum diketahui, siapakah pemilik Ferrari naas tersebut. Yang lebih memprihatinkan lagi, para penghuni gedung tempat Ferrari tersebut terparkir, tampak acuh akan keberadaan mobil Eksotis rancangan Pininfarina tersebut.
Sebagai perbandingan, foto di bawah ini merupakan Ferrari 458 saat dalam kondisi baru :
Sekedar informasi, Ferrari 458 dibanderol 3.88 juta yuan di negeri China, atau sekitar 7.96 Milyar rupiah.
Ferrari 458 dibekali dengan mesin berkapasitas 4.499 cc yang mampu menyemburkan daya maksimum hingga 562 hp dan torsi 540 Nm. Dengan daya dan torsi yang cukup besar tersbut, Ferrari 458 sanggup berakselerasi dari 0 – 100 km/jam dalam waktu 3,4 detik saja.
Wuih, mantap bener ya..
Gimana pendapat sobat, kalau misalnya ada sebuah Ferrari yang teronggok gak terurus di parkiran? Silahkan share di kolom komentar.
(Prast)
E-mail : prasetyo676@gmail.com
Spyshot Lagi : Sosok Skutik Yamaha Terjepret di Tambun, Sang Penantang Honda Vario 150 Kah? Januari 10, 2015
Posted by prasetyo676 in Honda, Yamaha.Tags: 125, 150, Blue Core, Honda, SoulGT, Spyshot, Vario, Yamaha
20 comments
Prast 676 – Salam penuh semangat brother dan sister, semoga sehat dan lancar beraktifitas.
Tahun 2015 baru berjalan dua minggu, namun ternyata persaingan sepeda motor terbaru antar pabrikan sudah dimulai. Yup, setelah pada beberapa artikel sebelumnya kita bahas mengenai sosok Honda Vario 150 yang akan dilaunching dalam waktu dekat, kali ini spyshot menampakkan sosok skutik dari rival abadinya.
Mas bro Alfian Djangkrikz melalui akun Facebook nya, mengunggah beberapa foto hasil jepretan sang skutik misterius tersebut.
Doi, sedang riding berboncengan bersama “sang partner”. 🙂
Saat berada di jalan daerah Tambun, depan plaza Metropolitan dirinya menjumpai sosok skutik berwarna hitam dengan rider yang mengenakan perlengkapan safety komplit. Kalau kita perhatikan jaket yang digunakan oleh sang rider, khas tester motor dari pabrikan Yamaha.
Insting sebagai biker enthusiasts pun muncul, doi memutuskan untuk mengikuti skutik misterius yang dikawal oleh Ninja 250FI tersebut.
Loh kok malah pengawalnya pakai Ninja ya…? Mungkin saja itu buat pengalihan perhatian akan sosok sang skutik. 🙂
Beberapa hal yang meyakinkan bahwa itu merupakan skutik Yamaha adalah, bentuk palang velg, penutup lubang kunci kontak bermagnet, spion, spatbor belakang, dan knalpot. Masih khas Yamaha banget…
Kesempatan bertemu dengan skutik yang disinyalir merupakan produk Yamaha ini tidak disia-siakan oleh mas bro Alfian Djangkrikz. Doi meminta “sang partner” yang diboncengnya untuk mengambil beberapa foto. Namun sayang untuk bagian depan skutik tersebut belum bisa diabadikan.
Namun, menurut keterangan mas bro Alfian, bentuk lampu depan atau headlamp sang skutik tersebut mirip dengan Yamaha YZF R25, serta sudah mengaplikasi tipe LED.
Selanjutnya, mengenai kapasitas mesin sang skutik masih belum bisa dipastikan. Tetapi dari beberapa comment meyakini bahwa kapasitas mesin sudah 150 cc. Meskipun begitu, ada hal yang menyisakan keheranan, kalau benar bahwa skutik tersebut berkapasitas 150 cc, tapi ukuran lebar rodanya masih tergolong mungil.
Setelah dicross check dengan beberapa sumber, dugaan kuat mengarah ke Yamaha Soul GT 125 Blue Core, jadi skutik tersebut bukan bermesin 150 cc.
Apabila kita perhatikan bagian speedometer, tampak bentuk yang menyiku, secara umum ada kemiripan dengan bentuk speedometer Yamaha Soul GT 125 Blue Core (sudah dibahas mas Taufik TMCBlog di sini).
Mungkin sobat memiliki opini atau informasi tambahan seputar skutik tersebut? Silahkan share di kolom komentar.
(Prast)
E-mail : prasetyo676@gmail.com
Headlamp Honda Vario 150 Confirmed Model LED – Keren dan Terlihat Agresif Januari 10, 2015
Posted by prasetyo676 in Honda.Tags: 150, Headlamp, Honda, Launching, Skutik, Spyshot, Stoplamp, Vario
23 comments
Prast 676 – Salam penuh semangat brother dan sister, semoga sehat dan lancar beraktifitas.
Membaca postingan artikel mas Iwanbanaran (baca di sini), sudah gamblang bahwa headlamp alias lampu depan Honda Vario 150 confirmed menggunakan tipe LED. Terlihat penampilan lampu tersebut saat dinyalakan. Yup, nyala sinar yang tampak berwarna putih, mirip dengan nyala lampu new Vario 110 dan New PCX 150.
Pengaplikasian headlamp LED ini memungkinkan desain lampu dibuat agak menyipit, sehingga kesan agresif semakin kuat.
Sobat bisa melihat juga headlamp dengan model sipit pada motor Superbike, seperti Ducati Panigale. Terlihat sangar dan keren ya..
Penampakan Honda Vario 150 ini semakin interns menjelang jadwal peluncurannya minggu depan. Mulai spyshoot dari bagian samping, bagian depan, sampai yang sekarang saat lampu depan dinyalakan. Klo boleh dibilang, malah seperti teaser, bukan lagi spyshot. 🙂
Nah, satu hal yg masih bikin penasaran, yaitu tampilan dari belakang, plus bentuk dan nyala lampu belakangnya. Mungkin nanti bakal muncul juga fotonya sebelum launching. Hehehe..
Update dari warung kang Aripitstop dan kang RiderTua, penampakan Vario 150 semakin gamblang bagian belakangnya juga.
Serta ini tampilan body samping belakang :
Bagaimana menurut pendapat sobat sekalian, mengenai penampilan headlamp LED serta penampilan sang Vario 150 ini secara keseluruhan? Sudah sesuai espektasi kah?
Silahkan share pendapatnya di kolom komentar.
(Prast)
E-mail : prasetyo676@gmail.com
Sosok Motor Sport Misterius Kepergok di Daerah Cikarang – Wah Apa Lagi Nih? Januari 10, 2015
Posted by prasetyo676 in General, Honda, Kawasaki, Yamaha.Tags: Cikarang, Honda, Kawasaki, Motor sport, Twin cylinders, Yamaha
76 comments
Prast 676 – Salam penuh semangat brother dan sister, semoga sehat dan lancar beraktifitas.
Di tengah ramainya pemberitaan tentang spyshot skutik yang disinyalir Honda Vario 150 dan Yamaha X-Max pada dunia blogsphere, justru pada Jum’at siang saya mendapatkan kabar dari sobat saya tentang sosok motor sport misterius di daerah Cikarang.
Sekitar pukul 13.15, saya mendapat telpon dari sobat saya yang bernama Garda. Yup, dirinya baru saja melihat sosok motor sport bergenre layaknya street fighter bike berwarna hitam dengan pelat nomor putih. Saat itu, bro Garda sedang mengendarai mobil Honda Brio-nya di daerah Lippo Cikarang, selepas makan siang.
Saat bertemu motor sport berwarna hitam tersebut, awalnya doi berpikir kok motor masih baru dah dikendarai dengan pakai pelat nomor putih (T….56XX). Namun, kecurigaan mulai timbul, saat melihat sosok motor dan ridernya. Sosok motor sport yang dijumpainya tersebut tampil polos dengan sticker berwarna hitam yang membungkus beberapa bagian body-nya. Sedangkan sang rider motor sport misterius tersebut mengenakan jaket berprotector. Selain itu, celana jean yg dikenakan juga ditambah knee protector.
Sobat saya tersebut akhirnya berpikir, mungkinkah itu motor baru yang sedang uji jalan? Akhirnya dia membuka kaca jendela Honda Brio-nya, kemudian mengambil hp untuk memfoto motor tersebut. Namun, keberuntungan belum berpihak rupanya, karena nampaknya sang rider motor sport misterius tersebut mulai sadar bahwa dirinya sedang diperhatikan. Seketika itu juga sang rider betot gas ngacir, kemudian belok di perempatan. Sobat saya yang mengendarai mobil, tentu saja tertinggal jauh dan tidak punya kesempatan untuk mengabadikan foto sosok motor sport misterius tersebut. Oiya, menurut keterangannya, saat sang rider betot gas, terdengar suara motor 2 silinder, layaknya Ninja 250FI atau YZF R25, namun jauh lebih ngebass.
Karena rasa penasaran memuncak, maka dia menelepon saya, untuk menceritakan pengalaman yang baru saja dialaminya. Namun, karena pada saat itu merupakan jam kerja kantor, maka pembicaraan tidak berlangsung lama, karena tugas kantor sudah menumpuk. Hehehe.. 🙂
Pembicaraan pun berlanjut sepulang kerja, melalui BBM messenger.
Penggalian informasi mengenai tampilan sosok motor sport misterius tersebut berlajut ke pembuatan sketsa kasar, seperti yang bisa sobat lihat pada gambar paling atas dan paling bawah pada artikel ini.
Maaf, kalau sketsanya gak rapi, maklum bukan desainer, serta bikinnya juga singkat saja. Hehehe… 🙂
Meskipun begitu, saat sketsa tersebut saya kirimkan kepada Garda, via BBM messenger, menurut pendapatnya secara garis besar cukup mirip dengan tampilan motor sport misterius yang dilihatnya.
Secara garis besar, ciri-ciri motor sport misterius tersebut adalah sebagai berikut :
1. Lampu belakang tipis, double, model LED.
2. Knalpot berwarna hitam, dengan bentuk agak mengkotak, dimensi agak panjang, kira-kira sebesar knalpot Ninja 250.
3. Ban belakang ukuran termasuk gambot, mungkin lebarnya sekitar 140 s.d.150 mm.
4. Tangki bensin agak datar bagian atasnya, kayak milik Ninja 150R atau Ducati Streetfighter. Terdapat garis tipis berwarna orange.
5. Buntut agak pipih lebar pada ujungnya, sedangkan bentuknya agak mirip kepunyaan Ninja 250FI atau New Vixion Lightning.
6. Jok boncenger berundak.
7. Tanpa behel (tidak terlihat keberadaan behel).
8. Terdapat shroud dengan bentuk agak menyiku.
9. Terdapat visor.
10. Dimensi motor kira-kira seukuran Kawasaki Z250 atau Yamaha YZF R25.
11. Suara seperti motor 2 silinder mirip Ninja 250FI atau YZF R25, tetapi terdengar lebih ngebass.
● Kira-kira penampakan bagian belakangnya adalah seperti ini :
Mengenai merk serta tipe motor apakah yang dijumpai bro Garda tersebut masih belum ada indikasi.
Beberapa pemikiran pun bisa muncul, seperti :
● Mungkin itu motor modifan (tapi kok pakai pelat nomor putih..)
● Moge yang dibeli lewat importir umum (tapi bentuknya belum ada saat dicari di internet)
● No picture = HOAX (ah gak juga… 🙂 )
● Motor yg sedang uji jalan kan biasanya pelat nomor berwarna putih dengan awalan B….., nah klo yg ini kok T….56XX (T merupakan pelat nomor wilayah Karawang-Purwakarta). Nah atau justru malah menjadi indikasi sesuatu ya…??
Namun, saya sangat antusias dengan informasi yang disampaikan oleh bro Garda tersebut, karena kapabilitas pengetahuan tentang dunia otomotif sudah tidak saya ragukan lagi.
Bro Garda merupakan Automotive lover, khususnya dunia roda dua. Segala informasi seputar sepeda motor di blog atau website baik lokal maupun mancanegara sudah menjadi santapan bacaannya.
Sepeda motor yang pernah menghuni garasi rumahnya pun tidak main-main, yaitu Suzuki GSX 750R, Honda NSR 150RR, NSR 150SP, Tiger Revolution, CS1, Yamaha Scorpio, Old Vixion, Kawasaki Ninja 150RR, KLX 150. Lingkungan teman-temannya pergaualnnya pun kalangan ber-moge, yah minimal motor sport 250 cc dan 150 cc.
Jadi, pengetahuan tentang motor sport sudah cukup mendalam, sehingga cukup sulit untuk meragukan informasi yang diceritakannya.
Yo wis lah, gak usah dibikin mumet, mungkin nanti para blogger papan atas punya informasi yang lebih akurat dan detail. 🙂
Mungkin diantara sobat ada yang pernah menjumpai motor sport dengan ciri-ciri yang disebutkan oleh bro Garda tadi? Atau malah sobat mengetahui informasi seputar motor sport misterius itu?
Silahkan share pendapatnya di kolom komentar.
(Prast)
E-mail : prasetyo676@gmail.com
John McGuinness Tetap Bergabung Dengan Honda Menggunakan CBR1000RR SP dan CBR600RR Januari 9, 2015
Posted by prasetyo676 in Honda.Tags: Honda, HRC, Isle of Man TT, McGuinness, NW100, NW200, Road Racing
26 comments
Prast 676 – Salam penuh semangat brother dan sister.
Kabar gembira datang dari Honda Road Racing Team, mengenai kepastian rider yang akan menggeber CBR1000RR Fireblade SP dan CBR600RR. Yup, pembalap legendaris John McGuinness secara resmi tetap bergabung dengan team Honda Road Racing, ditemani oleh Conor Cummins.
McGuinness dan Cummins akan berlaga di kelas Superbike dan Senior pada event Isle of Man TT dan North West 100 dengan mengendarai Honda CBR1000RR Fireblade SP.
Selain itu, mereka juga akan mengikuti kelas Supersport pada event NW200 dengan menggunakan motor Honda CBR600RR. Mereka tergabung dalam Jackson Racing team.
John McGuinness merupakan pembalap legendaris yang sudah mengantongi 21 kemenangan Isle of Man TT. Pada tahun 2014 McGuinness cedera, namun dia berhasil menempati posisi 10 pada kelas Superbike dan Senior, serta menjuarai kelas TT Zero.
McGuinness mengatakan bahwa dirinya sudah fit dan siap menaklukkan tantangan pada tahun ini. Tahun 2014 merupakan tahun yang cukup berat bagi dirinya, namun pada tahun 2015 ini McGuinness menyatakan bersiap untuk kembali bisa meraih kemenangan. Selain itu, dia juga sudah menganggap team Honda sudah seperti keluarga sendiri dan sudah mensupport segalanya.
Sedangkan rekan setim McGuinness, yaitu Manxman Conor Cummins pertama kali mengikuti debut di team Honda Racing pada tahun 2014, dan berhasil meraih podium pada event NW200 serta posisi ke dua pada Isle of Man TT kelas Senior TT.
Team Honda Racing juga akan mengikut sertakan McGuinness dan Cummins pada event Endurance World Championship kelas Superstock dengan menggunakan Honda CBR1000RR Fireblade SP.
(Prast)
E-mail : prasetyo676@gmail.com





























