jump to navigation

Kebakaran di PT. Astra Honda Motor di Kawasan MM2100 Cikarang Barat Mei 29, 2015

Posted by prasetyo676 in General, Honda, Informasi Umum.
Tags: , , , , , , ,
6 comments

Prast 676 – Salam penuh semangat brother dan sister, semoga sehat dan lancar beraktifitas.

image

Team internal AHM berusaha memadamkan api

Pada hari Jumat, tanggal 29 Mei 2015, telah terjadi kebakaran pada salah satu plant PT Astra Honda Motor (AHM) yang berlokasi di Jalan Raya Kalimantan Blok A1, Kawasan MM 2100, Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat.

Kebakaran terjadi pada area plastic printing line 3, pada pukul 08.00 WIB. Sampai saat berita ini diketik, penyebab kebakaran belum diketahui.
Pihak internal PT. AHM berusaha memadamkan api, sampai sekitar pukul 09.45, akhirnya api dapat dijinakkan.

image

Asap terlihat mengepul dari plant PT. AHM

Saat terjadi kebakaran, sempat dikerahkan 5 unit mobil pemadam kebakaran yang terdiri dari 1 unit milik MM 2100 dan 4 unit milik Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Bekasi tetapi tidak diperkenankan masuk dan kembali ke pos masing-masing pada sekitar pukul 10.30 WIB.

image

Asap terlihat juga saat melintas jalan toll Jakarta - Cikampek

Pasca kejadian karyawan PT AHM akhirnya kembali melanjutkan pekerjaan seperti biasa karena situasi sudah dianggap aman dan kondusif.

image

Sekedar informasi, plant PT. AHM yang berlokasi di kawasan industri MM2100 ini produksi utamanya adalah skutik, salah satunya adalah skutik terlaris di pasar nasional saat ini, yaitu Honda BeAT. Semoga dengan kejadian ini, tidak menghambat produksi sang skutik, sehingga distribusi ke dealer dan konsumen tetap lancar.

Last, musibah dapat terjadi kapan saja dan dimana saja, sehingga kita sepatutnya untuk selalu waspada dan senantiasa berdoa agar diberi keselamatan dan kelancaran dimanapun berada.
(Prast)

Sumber, gobekasi.co.id

Sosok Motor Sport Misterius Kepergok di Daerah Cikarang – Wah Apa Lagi Nih? Januari 10, 2015

Posted by prasetyo676 in General, Honda, Kawasaki, Yamaha.
Tags: , , , , ,
76 comments

Prast 676 – Salam penuh semangat brother dan sister, semoga sehat dan lancar beraktifitas.

image

Di tengah ramainya pemberitaan tentang spyshot skutik yang disinyalir Honda Vario 150 dan Yamaha X-Max pada dunia blogsphere, justru pada Jum’at siang saya mendapatkan kabar dari sobat saya tentang sosok motor sport misterius di daerah Cikarang.

Sekitar pukul 13.15, saya mendapat telpon dari sobat saya yang bernama Garda. Yup, dirinya baru saja melihat sosok motor sport bergenre layaknya street fighter bike berwarna hitam dengan pelat nomor putih. Saat itu, bro Garda sedang mengendarai mobil Honda Brio-nya di daerah Lippo Cikarang, selepas makan siang.

image

Saat bertemu motor sport berwarna hitam tersebut, awalnya doi berpikir kok motor masih baru dah dikendarai dengan pakai pelat nomor putih (T….56XX). Namun, kecurigaan mulai timbul, saat melihat sosok motor dan ridernya. Sosok motor sport yang dijumpainya tersebut tampil polos dengan sticker berwarna hitam yang membungkus beberapa bagian body-nya. Sedangkan sang rider motor sport misterius tersebut mengenakan jaket berprotector. Selain itu, celana jean yg dikenakan juga ditambah knee protector.

image

Sobat saya tersebut akhirnya berpikir, mungkinkah itu motor baru yang sedang uji jalan? Akhirnya dia membuka kaca jendela Honda Brio-nya, kemudian mengambil hp untuk memfoto motor tersebut. Namun, keberuntungan belum berpihak rupanya, karena nampaknya sang rider motor sport misterius tersebut mulai sadar bahwa dirinya sedang diperhatikan. Seketika itu juga sang rider betot gas ngacir, kemudian belok di perempatan. Sobat saya yang mengendarai mobil, tentu saja tertinggal jauh dan tidak punya kesempatan untuk mengabadikan foto sosok motor sport misterius tersebut. Oiya, menurut keterangannya, saat sang rider betot gas, terdengar suara motor 2 silinder, layaknya Ninja 250FI atau YZF R25, namun jauh lebih ngebass.

Karena rasa penasaran memuncak, maka dia menelepon saya, untuk menceritakan pengalaman yang baru saja dialaminya. Namun, karena pada saat itu merupakan jam kerja kantor, maka pembicaraan tidak berlangsung lama, karena tugas kantor sudah menumpuk. Hehehe.. 🙂

image

Pembicaraan pun berlanjut sepulang kerja, melalui BBM messenger.
Penggalian informasi mengenai tampilan sosok motor sport misterius tersebut berlajut ke pembuatan sketsa kasar, seperti yang bisa sobat lihat pada gambar paling atas dan paling bawah pada artikel ini.
Maaf, kalau sketsanya gak rapi, maklum bukan desainer, serta bikinnya juga singkat saja. Hehehe… 🙂
Meskipun begitu, saat sketsa tersebut saya kirimkan kepada Garda, via BBM messenger,  menurut pendapatnya secara garis besar cukup mirip dengan tampilan motor sport misterius yang dilihatnya.

Secara garis besar, ciri-ciri motor sport misterius tersebut adalah sebagai berikut :
1. Lampu belakang tipis, double, model LED.
2. Knalpot berwarna hitam, dengan bentuk agak mengkotak, dimensi agak panjang, kira-kira sebesar knalpot Ninja 250.
3. Ban belakang ukuran termasuk gambot, mungkin lebarnya sekitar 140 s.d.150 mm.
4. Tangki bensin agak datar bagian atasnya, kayak milik Ninja 150R atau Ducati Streetfighter. Terdapat garis tipis berwarna orange.
5. Buntut agak pipih lebar pada ujungnya, sedangkan bentuknya agak mirip kepunyaan Ninja 250FI atau New Vixion Lightning.
6. Jok boncenger berundak.
7. Tanpa behel (tidak terlihat keberadaan behel).
8. Terdapat shroud dengan bentuk agak menyiku.
9. Terdapat visor.
10. Dimensi motor kira-kira seukuran Kawasaki Z250 atau Yamaha YZF R25.
11. Suara seperti motor 2 silinder mirip Ninja 250FI atau YZF R25, tetapi terdengar lebih ngebass.

Kira-kira penampakan bagian belakangnya adalah seperti ini :

image

Mengenai merk serta tipe motor apakah yang dijumpai bro Garda tersebut masih belum ada indikasi.
Beberapa pemikiran pun bisa muncul, seperti :
● Mungkin itu motor modifan (tapi kok pakai pelat nomor putih..)
● Moge yang dibeli lewat importir umum (tapi bentuknya belum ada saat dicari di internet)
● No picture = HOAX (ah gak juga… 🙂 )
● Motor yg sedang uji jalan kan biasanya pelat nomor berwarna putih dengan awalan B….., nah klo yg ini kok T….56XX (T merupakan pelat nomor wilayah Karawang-Purwakarta). Nah atau justru malah menjadi indikasi sesuatu ya…??

Namun, saya sangat antusias dengan informasi yang disampaikan oleh bro Garda tersebut, karena kapabilitas pengetahuan tentang dunia otomotif sudah tidak saya ragukan lagi.
Bro Garda merupakan Automotive lover, khususnya dunia roda dua. Segala informasi seputar sepeda motor di blog atau website baik lokal maupun mancanegara sudah menjadi santapan bacaannya.
Sepeda motor yang pernah menghuni garasi rumahnya pun tidak main-main, yaitu Suzuki GSX 750R, Honda NSR 150RR, NSR 150SP, Tiger Revolution, CS1, Yamaha Scorpio, Old Vixion, Kawasaki Ninja 150RR, KLX 150. Lingkungan teman-temannya pergaualnnya pun kalangan ber-moge, yah minimal motor sport 250 cc dan 150 cc.
Jadi, pengetahuan tentang motor sport sudah cukup mendalam, sehingga cukup sulit untuk meragukan informasi yang diceritakannya.

Yo wis lah, gak usah dibikin mumet, mungkin nanti para blogger papan atas punya informasi yang lebih akurat dan detail. 🙂

Mungkin diantara sobat ada yang pernah menjumpai motor sport dengan ciri-ciri yang disebutkan oleh bro Garda tadi? Atau malah sobat mengetahui informasi seputar motor sport misterius itu?
Silahkan share pendapatnya di kolom komentar.
(Prast)

E-mail : prasetyo676@gmail.com

%d blogger menyukai ini: