Berikut ini Aksesoris Resmi Honda CB150R Facelift Agustus 2, 2015
Posted by prasetyo676 in General, Honda, Informasi Umum.Tags: 150cc, Aksesoris, aksesoris resmi, CB150R, CB150Rfacelift, facelift, Honda, Launching, original aksesoris, real naked sport, Sport, vixion
2 comments
Prast 676 – Salam penuh semangat brother dan sister, semoga sehat dan lancar beraktifitas.
Honda CB150R facelift akan dilaunching beberapa hari lagi. Foto – foto secara jelas pun sudah menyebar di berbagai media online atau blog.
Nah, sekarang aksesoris resminya pun juga sudah dipublikasi.
Seperti bocoran yang dilansir oleh kang Taufik – TMCblog, sang CB150R yang mengusung slogan “THE REAL SPORT NAKED” ini sudah disiapkan aksesoris resminya.
Beberapa aksesoris resminya itu antara lain :
1. Seat Cowl
2. Tank Pad
3. Radiator Cover
4. Fuel Lid Pad
5. Fender Eliminator
6. Engine Cover
7. Wheel List Sticker
Selain itu, juga tersedia apparel berupa jaket ekslusif yang cocok disandingkan dengan sang CB150R. Untuk saat ini, bandrol resminya belum dipublikasikan.
So, bagi sobat yang sudah berencana meminang sang “The Real Sport Naked” dari Honda ini, siapkan juga budget buat meminang aksesoris resminya apabila sudah tersedia di dealer.
(Prast)
Honda Vario 150 Resmi Dirilis – Berikut ini Informasi Harga, Tampilan dan Opsi Pilihan Paket Aksesorisnya Januari 14, 2015
Posted by prasetyo676 in Honda.Tags: 150, Aksesoris, Harga, Honda, Launching, Spesifikasi, Vario, Warna
23 comments
Prast 676 – Salam penuh semangat brother dan sister, semoga sehat dan lancar beraktifitas.
Sobat sekalian, saat berkunjung ke blog bang Kobayogas mas Iwanbanaran, sudah diinformasikan bahwa Honda Vario 150 resmi dirilis dengan harga 19.9 juta untuk tipe Sporty dan 20.050 juta untuk tipe Exclusive, OTR Jakarta.
Untuk opsi warna terdapat total 5 pilihan yaitu :
● Exclusive Matte Black (tipe Exclusive)
● Exclusive Pearl White (tipe Exclusive)
● Titanium Black (tipe Sporty)
● Sonic White Blue (tipe Sporty)
● Bionic Red (tipe Sporty)
Sebagai informasi, Honda Vario 150 ini dibekali dengan mesin 150cc eSP, yang mampu menghasilkan tenaga maksimum 9.3 kW dan torsi maksimum 12.8 Nm. Termasuk nampol nih..
Oiya, informasinya sang Vario 150 juga sudah disediakan pilihan paket aksesoris resminya. Wiih.. mantep bener….
Paket aksesoris yang tersedia antara lain :
● Advance Package (Pilihan warna Chorme dan Gold) :
Terdiri dari Front steering garnish, muffler garnish, air cleaner garnish dan rubber step floor.
Harga Eceran Tertinggi (HET) adalah Rp 450.000,-.
● Premium Package (Pilihan warna Chrome dan Gold) :
Terdiri dari headlight garnish, frontsteering garnish, side body garnish,
radiator garnish, muffler garnish, air cleaner garnish dan rubber
step floor. Harga Eceran Tertinggi (HET) adalah Rp 750.000.-.
Untuk data spesifikasi lengkap dan gambar pilihan warnanya akan diupdate pada next artikel, stay tune ya mas bro dan mbak sist.. Belum sempat ngetik nih, dah kepanjangan. Hehehe.. 🙂
Gimana mas bro, sudah sesuai ekspektasi kah? Silahkan share pendapatnya di kolom komentar.
(Prast)
Sumber gambar : kobayogas.com, iwanbanaran.com, tmcblog.com
E-mail : prasetyo676@gmail.com