jump to navigation

Kedatangan Marquez dan Pedrosa ke Indonesia Sebaiknya Dimaksimalkan Honda untuk Promo Kelas Sport Oktober 10, 2014

Posted by prasetyo676 in Honda, MotoGP.
Tags:
trackback

image

Prast 676 – Salam penuh semangat brother dan sister, semoga dalam keadaan sehat dan lancar dalam menjalankan aktifitas.
Seperti sudah diberitakan oleh beberapa media, bahwa pembalap kondang dari team Repsol Honda, yaitu Marc Marquez dan Dani Pedrosa direncanakan datang ke Indonesia. Duo pembalap andalan HRC tersebut rencananya akan menghadiri acara meet and greet di Sirkuit Sentul pada tanggal 21 Oktober 2014, pukul 09.00 WIB.


Saat ini pamor kedua pembalap tersebut begitu tinggi di ajang balap MotoGP. Yup, sebaiknya moment ini dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh Honda (AHM) untuk lebih mengangkat pamor motor sport yg dipasarkannya. Belum lama ini Honda melaunching All New CBR 150R yg sudah diproduksi lokal. Sambutan pasar terlihat sangat positif. Hal tersebut bisa dilihat dari penjualan pada 1 bulan pertama yg sudah menembus 4 ribu unit lebih. Padahal untuk beberapa daerah masih belum digital-launching secara resmi.

Nah, kedatangan Marquez dan Pedrosa ini diharapkan semakin memperkuat image sport buatan Honda, khususnya klan CBR 150 dan 250 series, karena tidak dipungkiri bahwa saat ini team Honda di ajang balap terkemuka, yaitu MotoGP sedang dalam masa keemasan. Terbukti dari jumlah kemenangan maupun pole position yg diraih sejak awal tahun. Langkah mendatangkan kedua pembalap top MotoGP tersebut sangatlah tepat. Disamping untuk mendongkrak pamor, sekaligus sebagai sarana jumpa fans karena Indonesia merupakan salah satu negara dengan animo penonton siaran MotoGP yg sangat tinggi.


Last, selamat bagi para sobat yg nanti berkesempatan untuk mengikuti meet and greet with Marc Marquez dan Dani Pedrosa.
(Prast)

E-mail : prasetyo676@gmail.com

Komentar»

1. ardiantoyugo - Oktober 10, 2014

Honda musti melakukan penokohan…

Suka

prasetyo676 - Oktober 10, 2014

Iya mas, seperti layaknya Yamaha yg sukses menokohkan Rossi. Sepertinya patut dicoba juga oleh Honda dengan Marquez.

Suka

2. chapsClabiration903 - Oktober 10, 2014

setubuh eh setujuuuuuu…gempuuuurrt…serbuuuu…. 😀

Suka

prasetyo676 - Oktober 10, 2014

Siip… kayaknya salah satu fans MM93 nih. Datang gak mas kesana?

Suka

chapsClabiration903 - Oktober 17, 2014

pngen bnget om haha tp gk tw dah hahaha…

Suka

prasetyo676 - Oktober 17, 2014

Ayo datang kang… kapan lagi liat Marquez dan Pedrosa, apalagi bawa RC213V di Sentul. 🙂

Suka

3. chakim92 - Oktober 10, 2014
prasetyo676 - Oktober 10, 2014

Nah ini akan makin seru klo bisa gitu.

Suka


Tinggalkan komentar