jump to navigation

Canggihnya Mercedes-Benz S600 Pullman Guard Sebagai Mobil Pelindung Presiden Januari 2, 2015

Posted by prasetyo676 in Mercedes Benz.
Tags: , , ,
trackback

Prast 676 – Salam penuh semangat brother dan sister, semoga sehat dan lancar beraktifitas.

image

Di awal tahun baru 2015 ini, tidak ada salahnya kalau kita sejenak membahas tentang dunia mobil. Yup, tapi bukan sembarang mobil, melainkan tentang Mercedes-Benz S600 Pullman Guard yang umum digunakan sebagai mobil resmi kepresidenan di beberapa negara.
Seperti sudah kita ketahui, S600 merupakan kelas tertinggi di jajaran sedan saloon produksi pabrikan mobil mewah asal Jerman, Mercedes-Benz.

S600 Pullman Guard merupakan versi upgrade dari S600 standard. Yup, karena mobil ini sudah dibekali dengan berbagai fitur keamanan yang sangat mumpuni.

Beberapa kemampuan super itu antara lain :

1. Pada bagian kaca pintu sangat tebal dan sudah dilapisi polikarbonat agar tahan terhadap serangan peluru dan ledakan.

2. Adanya daya tambahan untuk power window, sehingga apabila ada serangan langsung dari jendela bisa terantisipasi dengan baik.

3. Terdapat teknologi sistem monitoring pada bagian roda sehingga tekanan udara senantiasa terjaga.

4. Ban Michelin PAX yang digunakan pada Mercedes-Benz S600 Pullman Guard tetap bisa digunakan meskipun dalam kondisi kempes tertembak peluru maupun terkena ranjau.

5. Terdapat sistem pemadam kebakaran yang bekerja secara otomatis, serta sistem penjernih udara yang ditujukan untuk mengantisipasi serangan gas.

image

Selain itu, seperti halnya mobil pelindung lainnya, Mercedes-Benz S600 Pullman Guard juga memiliki alarm yang akan aktif jika terjadi sebuah kondisi yang tidak aman.

Mercedes-Benz S600 Pullman Guard dibekali dengan mesin V12 silinder berkapasitas 6000cc. Mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga sebesar 523 hp (horse power). Tenaga segitu tergolong cukup besar untuk ukuran mobil sedan saloon.

image

Bagi sobat yang menginginkan sebuah mobil dengan kenyamanan tingkat tinggi, teknologi super canggih, serta memiliki kemampuan bertahan terhadap serangan peluru, dapat memilih Mercedes-Benz S600 Pullman Guard. Tentu saja perlu dana sangat tinggi buat menebusnya. 🙂
(Prast)

E-mail : prasetyo676@gmail.com

Komentar»

1. FЭЯY - Januari 2, 2015

mercedes benz 1836 #eh XD

Disukai oleh 2 orang

prasetyo676 - Januari 2, 2015

Wah klo itu mobil favoritnya kang Fery. Lebih besar dimensinya. 🙂

Suka

2. wtf170 - Januari 2, 2015

buset….kasian paspampres kl mogok businya mati….ganti 12 biji

Disukai oleh 2 orang

prasetyo676 - Januari 2, 2015

Semoga aja gak mogok kang. Mobil canggih kok. Xixixi.. 🙂

Suka

wtf170 - Januari 2, 2015

La lamborghini aja pernah mogok d jakarta…xixixi

Disukai oleh 1 orang

prasetyo676 - Januari 2, 2015

Lamborghini mesinnya didesain buat kecepatan tinggi, jadi overheat klo buat macet-macetan. 🙂

Suka

3. komatkamit89 - Januari 2, 2015

Jual desa belum kebeli nih mobil 😀

Disukai oleh 1 orang

prasetyo676 - Januari 2, 2015

Harus jadi juragan minyak dulu kayaknya, biar gampang nebusnya kang. 🙂

Suka

komatkamit89 - Januari 3, 2015

Sampean kan dah jadi juragan.
Juragan soto 😀

Disukai oleh 1 orang

prasetyo676 - Januari 3, 2015

🙂

Suka

4. macantua - Januari 2, 2015
prasetyo676 - Januari 2, 2015

Moga-moga nanti kebeli kang.. aamiin.

Suka

macantua - Januari 2, 2015

Aamiinn

Disukai oleh 1 orang

5. swallowbiru - Januari 2, 2015

Silindernya lebih banyak dr F1 sekarang

Disukai oleh 1 orang

prasetyo676 - Januari 2, 2015

Iya mas bro, 12 silinder di S600, vs 6 silinder di F1 jaman sekarang.
Suara mesin 12 silinder cenderung merdu, enak didengar. 🙂

Suka

6. dee - Januari 2, 2015

yg s class standar aja udah 3 milyaran…apalagi yg in

Disukai oleh 1 orang

prasetyo676 - Januari 2, 2015

Yg S600 Pullman Guard harga memang pasti jauh lebih mahal mas, sesuai dengan berbagai fitur di dalamnya dan kemampuannya yg tahan terhadap serangan peluru.
Makasih mas, dah mampir.

Suka


Tinggalkan komentar